Demo Blog

Within Temptation

by metalrevolver on Nov.22, 2009, under ,

Within Temptation adalah salah satu band pengusung aliran gothic metal asal Belanda yang berdiri tahun 1996. Band ini berdiri atas prakarsa vokalis Sharon den Adel dan gitaris Robert Westerholt. Sharon adalah mantan vokalis grup band The Circle sebelum Within Temptation terbentuk. Formasi band Within Temptation semakin lengkap dengan bergabungnya gitaris Michiel Papenhove, bassis Jeroen van Veen, keyboardis Martijn Westerholt, dan drummer Dennis Leeflang. Within Temptation teken kontrak dengan label DSFA Records untuk proses penggarapan debut album mereka, Enter. Selang beberapa lama, drummer Dennis Leeflang digantikan oleh Ivar de Graaf.



Enter (1997)

Enter adalah debut album studio Within Temptation. Proses rekaman dikerjakan selama dua minggu pada awal tahun 1997 dan bertempat di Studio Moskou, Utrecht. Album Enter rilis di Belanda bulan April 1997 dan dirilis ulang di Amerika bulan September 2007 dibawah label DSFA Records dan Season of Mist. Album Enter mampu terjual 100.000 keping di Eropa
Beberapa track lagu dalam abum Enter diambil dari album demo Within Temptation yang diaransemen ulang. Album ini bernuansa instrumental, lirik lagu bertemakan tentang kegelapan, cerita legenda, cinta, dan alam. Album Enter diklasifikasikan beraliran symphonic doom. Beberapa hitsnya : "Restless" (single), "Enter", dan "Deep Within".

Within Temptation tampil dalam event Dynamo Oper Air festival yang diselenggarakan di Eindhoven dan mengadakan tour promosi album di Jerman dan Austria pada akhir tahun 1997.
► Setelah album Enter dirilis, Ivar de Graaf memutuskan keluar dari grup dan posisinya digantikan oleh Ciro Palma.
► Album EP pertama Within Temptation, The Dance digarap di Studio Moskou, Utrecht dan dirilis bulan Juli 1998.
► Tahun 1999 Within Temptation memiliki studio rekaman sendiri. Disinilah materi album demo album berikutnya Mother Earth dikerjakan.

Mother Earth (2000)

Mother Earth adalah album studio kedua Within Temptation. Proses rekaman berlangsung selama musim panas tahun 2000 di studio BS29, Waalwijk, Belanda. Album Mother Earth rilis di Belanda bulan Desember 2000 dibawah label DSFA Records, di Jerman bulan Januari 2003 dibawah label GUN Records, di Inggris bulan September 2004 dibawah label Sanctuary Records, dan rilis di Amerika Serikat oleh Roadrunner Records pada bulan Agustus 2008. Mother Earth mampu menempati posisi #3 chart album di Belanda akhir tahun 2000, posisi #3 chart album di Belgia, dan mampu terjual mencapai 750.000 keping lebih di Eropa. Beberapa single hitsnya : "Mother Earth", "Ice Queen", "Our Farewell", dan "Never-Ending Story".

►Tahun 2001 terjadi transisi dalam tubuh Within Temptation. Drummer Ivar de Graaf digantikan oleh Stephen Van Haestregt, keyboardis Martijn Westerholt digantikan oleh Martijn Spierenburg, dan Ruud Andrianus Jolie masuk mengisi posisi gitar dua. Sekeluarnya dari Within Temptation, Westerhold bergabung bersama Delain.
► Tahun 2002 Within Temptation mengadakan konser promosi album di Prancis dan Mexico City. Pada tahun yang sama Within Temptation juga memperoleh penghargaan yang pertama pada ajang the Dutch Silver Harp.
► Tahun 2003 Within Temptation mengikuti tour keliling dunia bersama Paradise Lost.

The Silent Force (2004)

The Silent Force merupakan album studio ketiga Within Temptation. Proses rekaman berlangsung pada bulan Juni - Agustus 2004 dan rilis di Belanda bulan November 2004 dibawah label GUN Records. Album ini dirilis ulang di Amerika Serikat bulan Agustus 2008 dibawah label Roadrunner Records. Merupakan pencapaian yang luar biasa, album The Silent Force mampu menembus angka penjualan sampai 3,9 juta keping diseluruh dunia serta menempati posisi teratas pada chart album di beberapa negara di Eropa seperti Belanda, Finlandia, dan Belgia. Beberapa single hitsnya : "Jillian (I'd Give My Heart)", "Stand My Ground", "Angels", dan "Memories".

► Judul album serta materi lagu dalam album The Silent Force diambil dari buku pertengahan abad 19 yang ditulis oleh penulis asal Belanda, Louis Couperus. Pengarang buku ini semasa muda pernah tinggal di Indonesia.
► Salah satu single, Stand My Ground menjadi OST film trailer Blood and Chocolate.
► Bulan Januari 2006 Within Temptation memenangkan penghargaan The Dutch Pop Prize dan Dutch Export Price di Belanda.

The Heart of Everything (2007)

The Heart of Everything adalah album studio keempat Within Temptation. Proses recording berlagsung selama tahun 2005 - 2006. Album ini rilis di Eropa bulan Maret 2007 dibawah label GUN Records dan di Amerika bulan Juli 2007 dibawah label Roadrunner Records. Album The Heart of Everything mampu terjual sampai 5,4 juta keping lebih di seluruh dunia, mampu menempati posisi teratas chart album di Belanda, posisi #2 chart album di Finlandia, dan posisi #1chart Billboard Top Heatseekers di Amerika Serikat. Beberapa single hitsnya : "The Howling", "What Have You Done" (feat Keith Caputo), "Frozen", "All I Need", dan "Forgiven".

► Sebagai ajang promosi album The Heart of Everything, Within Temptation menggelar konser di Amerika Utara bertajuk The Hottest Chicks in Metal Tour 2007 bersama Lacuna Coil, In This Moment, Stolen Babies, dan The Gathering pada bulan Mei 2007. Pada tahun yang sama dibawah label Roadrunner Records, Within Temptation merilis album EP limited edition, The Howling.
► Salah satu single, What Have You Done menghadirkan vokalis Life of Agony, Keith Caputo berduet bersama Sharon den Adel. Single ini direkam pada bulan Desember 2006 di Koko Club, London dan CGI Studio, Windsor.
► Bulan Februari 2008 Within Temptation menggelar konser bertajuk Black Symphony bersama The Metropole Orchestra bertempat di the Ahoy, Belanda. Setelah jadwal tour promo album Black Symphony selesai, Within Temptation memutuskan break sementara.
► Bulan Oktober 2009, Within Temptation merilis album akustik, An Acoustic Night at the Theatre. Album ini berisi beberapa lagu versi akustik selama tour mereka pada bulan November 2008.

The Unforgiving (2011)

Bulan November 2010 Within Temptation mengeluarkan pernyataan via official website mereka, bahwa album terbaru, The Unforgiven akan diluncurkan kepasaran pada bulan Maret 2011. Konsep album terbaru diambil dari serial komik yang ditulis oleh Steven O’Connell (BloodRayne & Dark 48) dan ilustrator Romano Molenaar (Witchblade, Darkness and X-men). Pada tahun yang sama, Within Temptation kembali mengadakan konser Theater Tour kedua. Konser ini menjadi konser terakhir bersama penampilan Stephen Van Haestregt.
► Bulan November 2010, Sharon hamil anak ketiganya sehingga jadwal tour Within Temptation terpaksa ditunda sampai musim gugur 2011.


Genres :
Symphonic metal, Gothic metal

Formasi sekarang :
Sharon den Adel (Lead vocals)
Robert Westerholt (Rhythm guitar, Grunts)
Jeroen van Veen (Bass guitar)
Ruud Adrianus Jolie (Lead guitar)
Martijn Spierenburg (Keyboards)

Website :
www.within-temptation.com

Refernsi :
www.wikipedia.org



Within Temptation Galeri



Within Temptation Videos

Angels


Memories


Stand My Ground


Blue Eyes


All I Need
























0 comments more...

0 comments

Post a Comment

Powered by Blogger.

Looking for something?

Use the form below to search the site:

Still not finding what you're looking for? Drop a comment on a post or contact us so we can take care of it!

Links